Hiii DKers tercinta ....saat ini dapur kami di Kediri buka lagi yaa
DKers yang ingin pesan oleh
oleh Kediri, Jawa Timur Bolen Pisang Raja, aneka cake, aneka kue untuk hantaran, paket ayam
"Kodok"/Ayam Cabut tulang, aneka Kue dan roti klik
http://djengkamto.blogspot.com SMS/WA 08123758388 (Baca tentang ketentuan delivery/antaran di blog yaa)
Pesan Oleh-oleh Kediri? Pesan Cake Kediri ? Toko kue online Kediri ?Pesan di Djeng Kamto's Home Made
Yang bisa dipesan didapurnya Djeng Kamto Kediri saat ini : Oleh oleh Kediri Bolen Pisang Raja, dengan bahan yang berkualitas baik dan halal, antara lain pisang raja, keju, coklat, susu sapi segar (bukan pabrikan), tepung, dll. Tanpa penambahan bahan pengawet Aneka cake Paket Ayam "Kodok" (Ayam cabut tulang isi daging) Aneka kue basah dan roti Mini Tumpeng Silahkan pesan min 2 hari sebelumnya SMS/WA (only) : 081 2375 8388
Jumat, 15 November 2013
(How to) Membuat Singkong Goreng (Rebus) Enak
Hi DKers tercinta…..dimana saja berada
Saya menulis ini gara gara jengkellllllllllll pada diri sendiri, sebagai
orang "aseli" desa tapi belum pernah menggoreng singkong didapur
sendiri seumur umur…baru kali ini…hohhho. Bukan apa apa…jujur saja males
bayangin kupas mengupasnya, mendingan beli singkong keju (belakangan ngeri
lihat minyak gorengnya yang hitam legammm kaya lapindo, dan tengik
resanya***yeyekss)
Saking nggak ngertinya (dan gengsi mau bertanya : ) ), akhirnya singkong mentah saya
kukus…dannn hasilnya OMG …. Hampir setengah jam dan tetap keraaaaaas…rasanya
kaya makan kayu hi hi.
Belakangan baru tahu, bahwa singkong sebaiknya direbus bukan dikukus,
dan ada banyak jenis singkong yang berbeda beda tingkat
kekerasan dan kenikmatannya. Ada
yang dalamnya putih tetapi empuk, ada juga yang dalamnya kuning tapi juga
empukkk…eh ada juga yang dalamnya kuning tapi keraaaasss…seperti nasib singkong
saya. Dari pengalaman akhirnya sedikit tau, bahwa singkong keras dan tidak itu
nyarisss tidak ada beda penampakannya …see picture
below :
Dua sebelah kiri jenis yang keras, dua sebelah kanan jenis yang empuk |
Dua singkong sebelah kiri kulitnya kemerahan ini kerass meskipun sudah
direbus hampir satu jam, sedangkan dua singkong disebelah kanan rasanya lebih
empuk dan direbus kira kira setengah jam saja bisa hancur.
Singkong oh yess…bahan makanan ini hi hihi sering sekali terlunta lunta
dan terdzolimi :) …..makanan ndesit, jadoel, dan tidak kerennnnn.
Banyak yang ogah dan gengsiiiiiiiiiiiiiiii (pakai) bangettt kalau
ketahuan makan singkong ini…duhh…padahal ini makanan yang lezaattttt untuk
disantap, apalagi saat hujan hujan ditemani secangkir kopi dan buku yang
bagusss. Kalau nggak suka versi goreng
nya karena alas an diet (lagi musim Obsessive Corbuzier's Diet nich) , atau
takut kolesterol jahat karena goreng gorengan , versi singkong rebus nya pun
tak kalah nikmatnya
Harganya tentu saja tidak mahal, jauh lebih murah dibandingkan umbi
umbian yang lain semisal kentang
Manfaatnya antara lain sumber vitamin B kompleks, sumber mineral…dan
baca baca di Google nich konon jumlah kalori pada singkong lebih tinggi
dibandingkan kentangg (yang dipresepsi lebih keren krn lebih sering disajikan
direstoran restoran junk food/siap saji)…So why not ?? Kita galakkan kembali
makan singkong agar naik pamor, di negeri tercinta Indonesia Raya ini….he he he
itung itung kampanye mengurangi impor kentang yachhh….let's try :
Bahan & Cara :
Pilih singkong yang baik/kulitnya masih terlihat segar
(harapannya isi dalamnya tidak busuk ****Mbuki (bahasa saya )
Kalau masih bingung, tanya penjual singkongnya...apakah ini jenis empuk atau keras
2 Kg Singkong
kupas, potong potong
Air secukupnya untuk merebus (bukan kukus yaach)
Garam kira kira 2 sendok makan
Jika suka boleh ditambahkan penyedap atau merica serbuk, atau bawang
putih (untuk versi singkong rebus , bawang putihnya diskip aja)
Cara :
- Rebus singkong hingga empuk kira kira 30 menit (tergantung varietas singkong, empuk/tidak jenis singkongnya)
- Setelah itu angkat singkong, tiriskan dari airnya (Jika DKers tidak suka singkong goreng, pada tahap ini singkong rebus sudah cukup nikmat untuk disajikan hangat hangat)
- Singkong bisa langsung digoreng diatas minyak panas, dengan api sedang. Atau boleh juga disimpan di fresher untuk persediaan dan digoreng saat diperlukan
- Selamat mencoba….hasilnya maknyuss…nggak kalah dengan singkong keju buatan tukang gorengan pinggir jalan : ) : )
Satu potong tak kan pernah cukupppp |
(Resep) Ikan Pari Asam Manis
Ikan Pari
Asam Manis
Bahan
:
4
potong ikan pari asap, potong potong
2
buah tomat matang, potong potong
2 buah wortel ukuran sedang, potong model korek
api
Minyak
atau margarin untuk menumis
Bumbu
:
2
siung bawang putih, geprak dan cacah
1/2
buah bawang Bombay
, cacah
Seujung
kuku jahe kupas, cacah
1/2
sendok teh merica bubuk
1/2
sendok teh garam
2
sendok makan saos tomat (bila suka agak pedas boleh ditambah saos sambal, dan paprika segar)
1/2
sendok teh penyedap bila suka
Air
putih kira kira 300 mL
Maizena
1 sendok makan , dicairkan dengan 100 mL air
Cara :
- Tumis bawang putih, bawang bombai hingga harum
- Masukkan ikan pari asap yang telah dipotong potong, tumis hingga harum
- Masukkan wortel , tumis kembali sebentar
- Masukkan merica, garam/penyedap bila suka
- Tuangi air kira kira 300 mL tunggu hingga mendidih
- Masukkan saos tomat, aduk
- Kentalkan dengan maizena cair, tunggu hingga mendidih – angkat dan sajikan
Tumis Kangkung Refotttt
Dari judulnya saja dah langsung terbayang content
tulisan saya kali ini he he he....yaa tumis kangkung yang agak refottt….
Kangkung Segar Nan Menawan |
Tulisan ini saya dedikasikan bagi penggemar kangkung
yang agak terganggu dengan hoax yang sempat beredar beberapa waktu lalu ...he
he yesss tentang something inside the pipe of Kangkung : ) :) ...yesss it's
larva, lintah or kind of this lah . Gara
– gara isu ada sesuatu didalam batang kangkung…sempat mules juga tiap melihat
masakan kangkung yangg nggak dibelah belah…untunglah itu cuma hoax yang tidak
bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya.
Jadi tulisan saya kali ini sebenarnya hanya untuk membuat hati
"damai " saat kita menyantap kangkung, jadi begini cara saya :
Tumis Kangkung
Refott
1. Siangi kangkung ,
potong pangkal nya, boleh dibelah batangnya atau biarkan utuh
2. Siapkan dandang
kukusan yang telah mendidih, kukus kangkung yang telah disiangi kira kira 5
menit (sampai agak layu, tapi tidak lembek..nha kira kira sendiri yaaa)
3. Setelah itu kangkung siap dimasak /ditumis dengan
bumbu bumbu misal bawang putih 3 siung, seujung kuku jahe, merica 1/2 sendok
teh , garam 1/2 sendok teh, kecap manis kira kira 2 sendok makan , cacahan ikan
jambal asin tau boleh pakai ikan teri atau daging cincang (yang telah direbus),
cabai rawit 3 biji, cabai merah 1 biji, lengkuas geprak dan terasi serta
penyedap bila suka
***** berhubung saya punya anak anak kecil yang lucuuuu penggunaan cabai dan
penyedap/terasi di skip sajahhhh he heh e biar anak anak bisa ikut makannn
Cara ini saya pakai agar ***damai dihati**, serta
terhindar dari rasa wwwasss wasss
DKers yang ingin pesan oleh oleh Kediri, Jawa Timur Bolen Pisang Raja, aneka cake, aneka kue untuk hantaran, paket ayam "Kodok"/Ayam Cabut tulang, aneka Kue dan roti klik http://djengkamto.blogspot.com SMS/WA 08123758388 (Baca tentang ketentuan delivery/antaran di blog yaa)
DKers yang ingin pesan oleh oleh Kediri, Jawa Timur Bolen Pisang Raja, aneka cake, aneka kue untuk hantaran, paket ayam "Kodok"/Ayam Cabut tulang, aneka Kue dan roti klik http://djengkamto.blogspot.com SMS/WA 08123758388 (Baca tentang ketentuan delivery/antaran di blog yaa)
Langganan:
Postingan (Atom)