Berikut ini beberapa
“cuplikan” kursusku, baik mengenai pembuatan cake, cake
decorations, pembuatan roti manis, kue basah di Kediri maupun di
Denpasar Bali
- Bersama Tan See Fong (TSF) .
Kursus
ini diadakan di TBK Fenny di Kota Denpasar, Bali. Temanya cake
decorating dengan animal tema dengan metoda airbrush , dan
menggunakan whipped cream pada setiap cake nya. Kursus ini boleh
dibilang kursus pertamaku didalam dunia perbakingan, makanya gak
heran dekorasi cake nya cupuuuu bangedddd. Awalnya saya ikut kursus
ini karena inginnnn sekali membuat bunga mawar yang terbuat dari
butter cream. Ho hoho…namun rupanya salah alamat, disini cuma
diajarkan dekorasi yang berbentuk binatang dan baby. Biaya kursus
yang diadakan kurang lebih 3 hari ini tidak bisa dibilang murah,
waktu itu sekitar tahun 2010, termasuk pembelian spuit dan pisau
spatula TSF mungkin biayanya sekitar 1,2 Jt (kalo gak salah ingat
yaaa).
Disini
diajarkan tehnik menyemprot dengan airbrush diatas whipped cream.
Karena dekornya menggunakan whipped cream..nggak heran rasa kuenya
huenakkkk tenan
- Bersama Tante Lina.
Kursus
bersama Tante Lina ini telah diadakan beberapa kali, yang pertama aku
mengikuti kursus pembuatan Pia di dekat Jln. Diponegoro Denpasar (dkt
Santo Yosef) hasilnya ok banged, yaa boleh dibilang 12 – 13 dg pia
yang terkenal mahal dan enak di Bali itu lohhh. One day saya ingiiin
banget memproduksi pia ini, sayangnya resepnya masih nyelip diantara
box box barang pindahan yang belum sempat dibongkar..hhhhh
syapeeeeekkk dechhh.
Kursus
berikutnya adalah cake decorating bersama Tante Lina di Hotel Trio
Denpasar. Dalam kursus ini digunakan butter cream, dan
yipiiiiii….disini diajarkan tehnik pembuatan mawar yang telah lama
aku idam idamkan ….Kalau nggak salah kursus ini diadakan dalam
waktu 2 hari ,...makanya nggak heran Anin kecilku ngintiiillll aja
waktu ituu…
Teman
teman kursusnya juga centil centiiiiilllllllllll……
Berikutnya
adalah kursus pembuatan kue kering nastar dengan berbagai bentuk….ada
yang berbentuk strawberry, buah dewa dan lain sebagainya…cantik
cantik bangettt
Yang
berikutnya adalah kursus pembuatan roll gulung dengan berbagai macam
bentuk. Resep untuk roll gulung dengan bentuk Strawbery, Semangka dan
Lemon inipun masih nyelip diantara barang barang pindahanku…soooo
sabar dulu yaaa…insyaAllah ntar kalau sudah ketemu bakalan
diposting…sekarang gambarnya dulu yaaaaah :) )…
- Bersama Mbak Ani Lizzarni (Kue Ratu)
Sebenarnya
kursus ini hampir menyerupai latbar (latihan bersama saja) . Temanya
adalah pembuatan LV Bag cake. Kursus ini diadakan di rumah Mbak Mira
Samira pemilik Taskia Bakery di Denpasar. Nggak ada panitia dalam
terselenggaranya kursus ini….panitianya beramai ramai…Kebetulan
Mbak Ani Lizzarni sedang mendapatkan tugas dari kantornya ke Bali, he
he makanya sekalian kita todong untuk berbagi ilmu membuat LV Bag
Cake ini. O yaa saat itu aku sedang gendut gendutnya karena ada Fahri
inside he he he hamil sekitar 8 bulanan …..tapi masih bersemangat
sekali untuk mengikuti kursus ini
- Bersama Pak Yuli dan Pak Rizky
Kursus
pembuatan roti manis ini diadakan di Bogasari Kediri.
Ada yang lucu didalam kursus ini. Kursus ini diadakan mulai tanggal 6 sd 10 Oktober 2011. Nahh saat itu kebetulan tanggal 6 dan 7 nya kebetulan aku masih berada di jalan he he …mondar mandir Denpasar ke Kediri… Jadi dari total waktu 5 hari kursus, aku hanya sempat ikut kursus dan ujian di hari ke tiga, keempat dan kelimanya saja, sedangkan hari pertama dan kedua kursusnya diikuti oleh misanku yaitu Mbak Sun..Meski capek banget karena gak sempat istirahat setelah dari Bali, namun hasilnya luar biasa memuaskan Teman temannya lucu habiss…ada Pak Rasid, ada Ibu Ummu, Ibu Susan, Aditia, Adnan dari Ilo Bakery dan Perusahaan Kecap Sawi Kediri dan ada juga Zudi adik pemilik Donat Utami di Kota Jombang….terimakasih pak guru, terimakasih Bogasari…semoga ilmunya barokah dan bermanfaat