Rabu, 12 September 2012

Pastel Abon


Haiiii sahabatku DKer....Assalamualaikum wrwb, selamat pagiii......
Menu hari ini adalah Pastel Abon, he he gara gara ada pesanan untuk acara resepsi pernikahan....cobain yaa dirumah : 

Resepnya Versi Sedap Online (modifikasi bentuknya dikit)
Bahannya :
150 gram terigu protein sedang
20 gram maizena
2 butir bawang merah dihaluskan
1/2 Sdt baking powder
25 gram margarin (kalo mau lebih harum pakai mentega yaa)
1 butir telur kocok lepas
1/2 sendok makan air es
100 gram abon sapi untuk isi
Minyak untuk menggoreng

Cara Pengolahan :
1. Campurkan  tepung terigu, maizena, margarin, bawang merah halus, garam dan baking powder , aduk rata.
2. Tambahkan tepung dan air es, aduk sampai bergumpal dan diamkan 15 menit dalam lemari es
3. Giling tipis adonan dengan cetakan mie (dari ketebalan no 2/paling tipis)...yang belum punya cetakannya digilas pakai rolling kayu/botol juga boyehhhh
4. Potong bulat dengan diameter sesuai selera, pilin 
5. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga matang 

Kalau suruh milih sebenarnya saya lebih suka pastel basah...tapi mengingat acara resepsi pernikahan yang agak lama, maka pastel kering jadi pilihannya...maksudnya supaya tidak mudah basi begitcu....







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih kunjungannya, order/pertanyaan via SMS only : 081 2375 8388 - thanks for your coming